Jumat, 12 April 2013

Drama Semifinal Liga Champions Dimulai

Pertama dalam sejarah: dua tim asal Spanyol vs dua tim Jerman.

Ronaldo dan Lionel Messi bisa saling bertemu di semifinal  
 
VIVAbola - Empat tim sudah memastikan tempat di semifinal Liga Champions. Situasi dipastikan akan mulai memanas hari ini ketika drawing babak semifinal dilangsungkan di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat 12 April 2013.

Untuk kali pertama dalam sejarah Liga Champions, ada dua tim asal Spanyol dan dua tim asal Jerman lolos ke babak semifinal. Real Madrid dan Barcelona mewakili Spanyol, sedangkan Jerman diwakili Bayern Munich dan Borussia Dortmund.

Madrid meraih kemenangan agregat 5-3 atas Galatasaray, Barcelona lolos dari rintangan Paris Saint-Germain (3-3), Munich secara meyakinkan menyingkirkan jawara Italia Juventus (4-0), sedangkan Dortmund lolos dramatis setelah mengalahkan Malaga (3-2).

Fakta-fakta Penting

Bagi Barcelona, ini adalah keberhasilan Azulgrana lolos ke semifinal Liga Champions untuk enam kali beruntun. Catatan itu yang terpanjang dalam sejarah Liga Champions. Barcelona juga lolos ke semifinal kompetisi Eropa untuk kali ke-29, menyamai rekor Madrid.

Untuk kali pertama dalam sejarah Liga Champions, ada dua tim asal Jerman yang melangkah ke semifinal secara bersamaan. Sementara itu, Dortmund menjadi tim ketiga yang mampu mencetak dua gol di fase knock-out pada menit ke-90 atau injury time. Sebelumnya ada Manchester United (final 1999) dan Munich (perempat final 2005).

Sukses Madrid melangkah ke semifinal menjadi rekor tersendiri bagi Jose Mourinho. The Special One menyamai rekor manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, yang mampu melangkah ke semifinal Liga Champions sebanyak tujuh kali.

Madrid juga untuk kali pertama memasang 10 pemain asing di starting 11 pada laga Liga Champions. Kiper Diego Lopez menjadi satu-satunya pemain asal Spanyol yang menjadi starter Madrid ketika melawan Galatasaray di Istanbul. Rekor sebelumnya adalah 8 pemain asing.

Aturan Main Drawing

Berbeda dengan di babak perempat final, tim dari satu negara bisa saling bertemu di babak semifinal. Dengan demikian, El Clasico antara Madrid melawan Barcelona, serta Munich melawan Dortmund bisa terjadi di babak semifinal.

Semifinal leg 1 akan berlangsung 23-24 April 2013, sedangkan leg 2 pada 30 April dan 1 Mei 2013. Pada drawing hari ini juga ditentukan siapa yang akan menjadi tim tuan rumah pada final di Stadion Wembley, London, 25 Mei 2013.

Mantan bomber Manchester United dan Real Madrid, Ruud van Nistelrooy, akan mendapat kehormatan untuk melakukan drawing. Van Nistelrooy akan didampingi Sekjen UEFA, Gianni Infantino, serta Direktur Kompetisi UEFA, Giorgio Marchetti.

Kapten Munich, Philipp Lahm, menjadikan Barcelona sebagai lawan yang paling dihindari Die Roten di semifinal. "Tim-tim yang sampai ke semifinal merupakan tim papan atas. Meskipun saya bisa bilang Barcelona adalah favorit. Tapi, tim-tim lain juga tak jauh berbeda dengan mereka," ujar Lahm.

Sementara itu, bek Barcelona, Gerard Pique, menegaskan timnya tidak gentar menghadapi siapapun di babak empat besar. Baik Madrid, Munich dan Dortmund, memiliki kekuatan yang sama di mata Pique.

"Saya tidak peduli siapa yang menjadi lawan kami selanjutnya, yang paling penting adalah ambil bagian di babak itu. Tim Jerman sangat kuat, dan Madrid merupakan salah satu tim terbaik dalam sejarah," tegas Pique.

Rekor Pertemuan

Keempat tim di semifinal sudah pernah saling bertemu di pentas Liga Champions sebelumnya. Berdasarkan situs resmi UEFA, Barcelona sudah enam kali bertemu melawan Munich di kompetisi Eropa. Rekor Blaugrana melawan Munich tidaklah bagus, dengan menelan tiga kekalahan dan hanya satu kali menang.

Madrid akan menjadi lawan yang paling dihindari Barcelona. Pasalnya, Azulgrana memiliki rekor yang kurang bagus jika melawan Los Blancos di pentas Eropa. Dari delapan pertemuan, Barcelona hanya meraih dua kemenangan dan menelan tiga kekalahan.

Sedangkan Madrid, memiliki rekor buruk jika melawan Munich. Dari 20 pertemuan melawan wakil asal Jerman itu, El Real menelan 11 kekalahan dan hanya mampu menang tujuh kali.

Berikut ini rekor pertemuan antara empat tim di semifinal:

Barcelona
Vs Bayern: Menang 1, Imbang 2, Kalah 3, Memasukkan 9 gol, Kemasukan 8 gol
Vs Dortmund: Menang 1, Imbang 1, Kalah 0, Memasukkan 3 gol, Kemasukan 1 gol
Vs Real Madrid: Menang 2,  Imbang 3, Kalah 3, Memasukkan 10 gol, Kemasukan 13 gol

Borussia Dortmund
Vs Barcelona Menang 0, Imbang 1, Kalah 1, Memasukkan 1 gol, Kemasukan 3 gol
Vs Bayern Menang 1, Imbang 1, Kalah 0, Memasukkan 1 gol, Kemasukan 0 gol
Vs Real Madrid Menang 1, Imbang 3, Kalah 2, Memasukkan 6 gol, Kemasukan 8 gol

Bayern Munich
Vs Barcelona Menang 3, Imbang 2, Kalah 1, Memasukkan 8 gol, Kemasukan 9 gol
Vs Dortmund Menang 0, Imbang 1, Kalah 1, Memasukkan 0 gol, Kemasukan 1 gol
Vs Real Madrid Menang 11, Imbang 2, Kalah 7, Memasukkan 33 gol, Kemasukan 26 gol

Real Madrid
Vs Barcelona Menang 3, Imbang 3, Kalah 2, Memasukkan 13 gol, Kemasukan 10 gol
Vs Bayern Menang 7, Imbang 2, Kalah 11, Memasukkan 26 gol, Kemasukan 33 gol
Vs Dortmund Menang 2, Imbang 3, Kalah 1, Memasukkan 8 gol, Kemasukan 6 gol (one)

Final Liga Champions Sesama Negara Jilid 4 Bisa Terjadi

Real Madrid Vs Barcelona (REUTERS/Felix Ordonez)
VIVAbola - Drawing semifinal Liga Champions sudah dilakukan. Bayern Munich akan menghadapi Barcelona, dan Borussia Dortmund melawan Real Madrid. Dengan demikian, final sesama negara untuk kali keempat mungkin terjadi di Liga Champions musim ini.

Dengan hasil undian yang berlangsung di markas UEFA, Nyon, Jumat 12 April 2013, maka duel sesama negara bisa terjadi di babak final. El Clasico antara Barcelona melawan Madrid, atau Munich melawan Dortmund bisa saling bertemu di babak final.

Berdasarkan situs resmi UEFA, final Liga Champions yang mempertemukan tim dari negara yang sama pernah terjadi tiga kali sebelumnya. Yang pertama terjadi ketika Madrid mengalahkan Valencia 3-0 pada final 2000 yang berlangsung di Stade de France, Paris.

Selanjutnya, ada Juventus melawan AC Milan di Old Trafford, Manchester, pada final 2003. Ketika itu I Rossoneri berhasil mengalahkan rival satu negaranya melalui drama adu penalti.

Terakhir di final Liga Champions 2008. Manchester United menghadapi Chelsea di Stadion Luzhniki, Moskow. MU juga berhasil mengalahkan The Blues lewat adu penalti setelah pertandingan berakhir imbang 1-1 selama 120 menit.

Semifinal leg 1 akan berlangsung 23-24 April 2013 mendatang, dengan dua tim asal Jerman menjadi tuan rumah. Selanjutnya, Barcelona dan Madrid akan menjamu Munich serta Dortmund di Spanyol pada 30 April dan 1 Mei 2013. Final akan digelar di Stadion Wembley, London, 25 Mei 2013. (one)

Semifinal Liga Champions: Munich vs Barca dan Dortmund Lawan Madrid

Semifinal Liga Champions: Munich vs Barca dan Dortmund Lawan Madrid


Trofi Liga Champion (VIVAnews/Fernando Randy)

VIVAbola - Badan Sepakbola Eropa (UEFA) sudah mengumumkan hasil undian semifinal Liga Champions di markas UEFA, Nyon, Swis, Jumat 12 April 2013. Hasil undian, raksasa Jerman, Bayern Munich akan bertemu dengan lawan berat asal Spanyol, Barcelona.

Sementara Borussia Dortmund akan bertemu Real Madrid. pertandingan semifinal leg pertama akan berlangsung 23-24 April 2013 mendatang. Sedangkan pertandingan leg kedua digelar pada 30 April-1 Mei 2013. Pemenang duel antara Dortmund dan Madrid akan menjadi tuan rumah di laga final yang akan digelar di stadion Wembley 25 Mei 2013 mendatang

Hasil undian diumumkan oleh mantan striker Real Madrid, Ruud van Nistelrooy yang mendapat kehormatan untuk ambil bagian dalam proses undian ini. Van Nistelrooy didampingi Sekjen UEFA, Gianni Infantino, serta Direktur Kompetisi UEFA, Giorgio Marchetti.

Berdasarkan situs resmi UEFA, Barcelona sudah enam kali bertemu melawan Munich di kompetisi Eropa. Rekor Blaugrana melawan Munich tidaklah bagus, dengan menelan tiga kekalahan dan hanya satu kali menang.

Sementara Madrid memiliki rekor bagus setiap bertemu Borussia Dortmund. Dari enam pertemuan, Madrid memetik dua kemenangan, tiga hasil imbang dan satu kekalahan. Dengan total memasukkan 8 gol dan kemasukan 6 gol. (ren)